Waktu Lomba Karya Tulis & Kontes Logo Beleter

Kamis, 09 September 2010

Menuju Gelaran Akbar Kopi Darat dan Pesta Blogger Pontianak 2010

Kurang lebih tinggal 15 hari lagi gelaran Kopi Darat serta Mini Pesta Blogger Pontianak 2010 diadakan. Acara yang dimotori Blogger en Netter Pontianak (Beleter) dan Borneo Blogger Community (BBC) akan diadakan di penghujung bulan September.

Pertemuan koordinasi telah diadakan beberapa kali, terakhir kali, pertemuan diadakan di Rumah Mimpi pada tanggal 7 September yang lalu. Hadir di sana, Ketua BBC, Yaser Saeffudin, dan Ketua Beleter Dwi Wahyudi serta Muhammad Irhamna, selaku sekretaris Beleter. Dalam pertemuan tersebut dibahas mengenai rencana kegiatan Kopi Darat yang akan bersamaan dengan Mini Pesta Blogger serta pembagian tugas juga tindak lanjut  dari sponsor acara.

Kegiatan yang akan berlangsung pada hari sabtu, 25 September nanti akan dibagi 2 sesi acara. Pertama pada pagi hari pukul 09.00-15.00 WIB yaitu Blogshop (Blogging Workshop) yang ditujukan kepada para pendidik seperti guru pendamping jalanan atau pengelola rumah baca dan lainnya.

Pada sesi ke-2, akan dimulai pada pukul 16.30-21.00 WIB dengan agenda acara adalah seminar kewirausahaan, tentunya kopi darat yang akan mengundang tamu dari Sabah yaitu Mr. Daniel Doughty, satu antara pencetus BorneoColours.com dan pengumuman pemenang lomba.

Untuk tempat kegiatan, Blogshop akan diadakan di SMK N 3 Pontianak dan kopi Darat akan diadakan di Auditorium Universitas Tanjungpura pontianak.

Dengan mengambil tema
merayakan keragaman dari Pesta Blogger, diharapkan tidak hanya komunitas Blogger saja yang hadir, tetapi komunitas lainnya seperti pemerhati lingkungan, pemerhati teknologi, facebookers, twitter atau fotografer bisa ikut andil dalam kegiatan tahun ini.(beleter)

1 komentar:

Anonim mengatakan...

Mantap....sdh lama menanti event kayak gini....

Posting Komentar